Friday, October 16, 2009

Pose Seronok Puteri Mantan Capres Hebohkan Twitter



Pose seronok Meghan McCain (geek)
Washington - Meghan McCain, puteri mantan calon presiden Amerika Serikat, John McCain, bikin geger di situs mikroblogging Twitter. Megan berpose seronok di account-nya dan membuat sebagian user Twitter mengkritiknya habis-habisan.

Meghan memang dinilai sebagai salah satu politikus muda potensial dari Partai Republik yang terkenal konservatif sehingga pose itu dinilai tidak pantas. Dalam kampanye pemilihan presiden melawan Barack Obama beberapa waktu lampau, ia juga turut berperan membantu ayahnya, John McCain.

Dalam foto di Twitter tersebut, Meghan tampak mengenakan pakaian minim dan menampakkan sebagian dadanya. Ia juga tampak memegang buku bertuliskan Andy Warhol, seorang seniman terkenal di Amerika Serikat.

Setelah komentar pedas berdatangan, Meghan pun minta maaf dan menyatakan kalau pose tersebut sebenarnya hanya ditujukan untuk lucu-lucuan saja.

"Ketika aku sendirian di apartemen aku hanya mengenakan tank top seperti ini, aku tidak berpikir pose ini membuatku dicap buruk. Aku sungguh terluka," ucapnya.

Ia juga meminta maaf jika foto tersebut mengganggu para user Twitter yang melihatnya. Meghan pun segera menghapus gambar syurnya tersebut meski sudah kadung disalin banyak orang dan menyebar luas di internet.

"Aku tidak akan menghapus account Twitterku. Namun aku akan lebih berhati-hati memakainya di masa depan," tukas Meghan yang dilansir AFP dan dikutip detikINET, Jumat (16/10/2009). ( fyk / wsh )

http://www.detikinet.com/read/2009/10/16/101237/1222558/398/pose-seronok-puteri-mantan-capres-hebohkan-twitter

No comments:

Post a Comment